Kota Bima, NTB (19 April 2025) – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di malam hari, Satuan Samapta Polres Bima Kota kembali melaksanakan kegiatan Patroli Blue Light pada Jumat malam (18/4), sekitar pukul 22.30 WITA. Patroli dilaksanakan di dua wilayah yakni Kelurahan Tanjung dan Kelurahan Dara, Kota Bima.
Kapolres Bima Kota AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si. melalui Kasi Humas Ipda Baiq Fitria Ningsih menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Unit Turjawali Sat Samapta Polres Bima Kota. Patroli ini tidak hanya fokus pada pengawasan, tetapi juga memberikan imbauan kamtibmas secara langsung kepada masyarakat.
“Patroli Blue Light ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, serta sebagai langkah preventif dalam mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas seperti penyalahgunaan narkoba, kepemilikan senjata tajam, aksi penjambretan, konsumsi miras, dan kejahatan konvensional lainnya atau yang dikenal dengan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor),” jelas Ipda Baiq Fitria.
Selain memberikan imbauan kamtibmas, personel Sat Samapta juga melakukan pengaturan arus lalu lintas di titik-titik rawan kemacetan guna mengurai kepadatan dan mencegah pelanggaran lalu lintas yang berpotensi menimbulkan kecelakaan.
Warga yang ditemui di lokasi patroli menyambut baik kehadiran polisi dan mengaku merasa lebih aman atas kegiatan yang secara rutin dilakukan ini.
Dengan kehadiran patroli Blue Light, Polres Bima Kota berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan lingkungan serta menjalin kerja sama aktif dengan pihak kepolisian demi menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.