Kota Bima, NTB (24 Maret 2025) – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Pelabuhan Bima, Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima bersama stakeholder pelabuhan melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di Pos Terpadu 2025. Kegiatan ini berlangsung pada Minggu (23/3) pukul 19.50 WITA di area Dermaga Pelabuhan Bima, Jalan R.E. Marthadinata, Kelurahan Tanjung, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima.
Kapolres Bima Kota AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si., melalui Kasi Humas Polres Bima Kota IPDA Baiq Fitria Ningsih, menyampaikan bahwa kegiatan ini melibatkan personel Polsek Kawasan Pelabuhan Bima, Sat Polairud Bima Kota, serta didukung oleh personel Polres Bima Kota. KRYD difokuskan pada pemantauan dan pengamanan terhadap kedatangan kapal penumpang KM. Tilongkabila yang tiba dari Pelabuhan Makassar.
Berdasarkan data yang diperoleh, kapal KM. Tilongkabila membawa total 1.281 penumpang, dengan rincian sebagai berikut:
Penumpang turun di Pelabuhan Bima: 1.215 orang,Penumpang lanjutan: 66 orang, Penumpang yang naik dari Pelabuhan Bima: 388 orang, Total penumpang menuju Pelabuhan Labuan Bajo dan Makassar: 454 orang.
Dalam kegiatan tersebut, petugas juga memberikan imbauan kepada para penumpang, buruh pelabuhan, serta pengantar agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban selama berada di area pelabuhan. Selain itu, petugas mengingatkan para penumpang untuk tetap tertib dan disiplin saat mengambil tiket agar tidak terjadi antrean yang berlebihan.
Dengan adanya kegiatan KRYD ini, diharapkan situasi di Pelabuhan Bima tetap kondusif, sehingga aktivitas keberangkatan dan kedatangan kapal dapat berjalan dengan aman dan tertib.